You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pemkot Jakpus Lepas Kontingen ke POPProv DKI tahun 2024
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

109 Atlet Jakpus Siap Berlaga di Pekan Olahraga Pelajar Tingkat Provinsi

Kontingen Jakarta Pusat yang terdiri dari 109 atlet dan 23 official, siap berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar (POP) tingkat provinsi di GOR Sumantri Brojonegoro, Rabu (24/7) hingga Jumat (26/7) mendatang.

Mengikuti pertandingan cabang olahraga sepakbola, takraw dan volly

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Chaidir mengatakan, para atlet yang merupakan pelajar sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA) ini adalah yang terbaik di wilayahnya.  

"Mereka akan mengikuti pertandingan cabang olahraga sepakbola, takraw dan volly," katanya, saat melepas secara resmi kontingen Jakpus, Senin (22/7).

Jaksel Kirim 528 Atlet ke Popprov DKI 2019

Dijelaskan Chaidir, sebelum ini mereka telah melalui proses seleksi ketat yang berjenjang dan  melibatkan pengurus kota cabang olahraga.

"Kami optimistis kontingen Jakarta Pusat bisa meraih prestasi di ajang ini," tegasnya.

Tidak hanya berprestasi di tingkat provinsi, Chaidir berharap nantinya mereka juga bisa mewakili Jakarta ke Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) yang akan diselenggarakan tahun depan.

"Kami harap mereka ini menjadi cikal bakal atlet nasional berprestasi sehingga mewujudkan generasi emas Indonesian di kancah internasional," harapnya.

Plt Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Pusat, Djazimi menjelaskan, para atlet yang dikirim di POP tingkat provinsi ini telah melewati proses seleksi dan pembinaan sejak tiga bulan lalu.

"Dengan serangkaian persiapan yang telah dilakukan selama tiga bulan, kami optimistis bisa jadi juara," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4253 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik